Para pemimpin politik telah berusaha tetapi tidak berhasil sejak Desember untuk membentuk suatu koalisi yang berkuasa, tetapi usaha untuk menghasilkan calon yang kuat untuk perdana menteri telah gagal.
Jajak pendapat baru-baru ini memberi indikasi pemilu hari Minggu akan sama dengan yang lalu. Namun, beberapa pemerhati mengatakan para anggota parlemen kemungkinan akan lebih bersedia sekarang untuk saling berkompromi.
Bulan lalu, Raja Felipe membubarkan parlemen setelah batas waktu berlalu bagi parlemen untuk membentuk pemerintah.
Inilah pertama kalinya Spanyol terpaksa mengadakan pemilu ulang sejak negara itu menjadi demokrasi tahun 1975. [gp]