Tautan-tautan Akses

Snowden Mengaku Puas Setelah Ungkap Rincian Program NSA


Mantan pegawai kontrak Badan Keamanan Nasional Amerika Serikat (NSA) Edward Snowden (Foto: dok).
Mantan pegawai kontrak Badan Keamanan Nasional Amerika Serikat (NSA) Edward Snowden (Foto: dok).

Mantan pegawai kontrak Badan Keamanan Nasional Amerika Serikat (NSA) Edward Snowden mengatakan misinya sudah selesai setelah mengungkapkan rincian program pengintaian NSA.

Mantan kontraktor badan keamanan nasional Amerika atau NSA Edward Snowden puas dengan hasil yang dicapainya dengan membocorkan berbagai rincian program pemantauan elektronik yang dilakukan NSA.

Snowden, yang mendapat suaka sementara di Moskow, mengatakan kepada harian Washington Post bahwa ia merasa “tugasnya sudah selesai” karena rakyat Amerika sekarang bisa mengetahui tentang semua program rahasia itu dan bisa mengambil tindakan yang diperlukan.

Ketika diwawancarai di Rusia, tempat ia mendapat suaka, Snowden mengatakan, para pejabat pemerintah Amerika gagal mengawasi semua kegiatan intelijen dan bahkan menyembunyikan berbagai program pemantauan rahasia itu.

Namun, seorang anggota DPR Amerika mengatakan Snowden bukanlah seorang yang patriotik dan punya maksud-maksud baik. Kata anggota DPR dari Partai Republik Peter King, apa yang dilakukan Snowden itu telah membahayakan kehidupan banyak warga Amerika.

King, anggota Komisi Intelijen DPR mengatakan, Snowden telah membantu musuh-musuh Amerika beradaptasi untuk menghadapi cara kerja NSA itu. King juga mengatakan, Snowden telah melanggar sumpah jabatan dan mengkhianati Amerika dan karenanya harus dikutuk.

Pengungkapan-pengungkapan yang dilakukan Snowden, yang pertama kali muncul dalam harian Washington Post dan koran Inggris Guardian, menunjukkan bahwa NSA antara lain, menyadap jutaan percakapan telpon warga Amerika. Tindakan itu, kata seorang hakim Amerika pertengahan bulan ini, merupakan pelanggaran terang-terangan atas hak privasi orang lain.

Hakim Richard Leon tanggal 16 Desember menyatakan bahwa besar kemungkinan program pengintaian itu melanggar konstitusi AS. Hakim Leon tidak memberlakukan putusannya seketika dan memberi waktu kepada pemerintah untuk naik banding ke mahkamah yang lebih tinggi.

Para pejabat Amerika Serikat telah berusaha mengekstradisi Snowden untuk diadili dengan dakwaan spionase, tetapi Rusia menolaknya.
XS
SM
MD
LG