Sejumlah rudal Israel menghantam bangunan pemukiman di distrik Kafr Sousa, Ibu Kota Suriah, Damaskus pada Rabu (21/2), media pemerintah Suriah melaporkan.
Di kawasan ini berdiri sejumlah bangunan pemukiman, sekolah dan pusat kebudayaan Iran. Wilayah itu membentang di dekat sebuah kompleks yang dijaga ketat, dan ditempati oleh sejumlah badan keamanan. Distrik ini juga menjadi target serangan Israel pada Februari 2023 yang menewaskan sejumlah pakar militer Iran.
Kantor berita pemerintah Suriah SANA mengatakan sebuah “serangan Israel” menargetkan bangunan pemukiman, tetapi tidak menyebutkan kerusakan yang terjadi. Lembaga ini juga mempublikasikan gambar sisi bangunan bertingkat yang tampak hangus.
Para saksi mata mendengar sejumlah ledakan berulang. Ledakan itu membuat anak-anak di sekolah terdekat, ketakutan dan ambulans bergegas menuju ke sana, kata para saksi mata kepada Reuters.
Belum ada komentar segera dari pihak militer Israel.
Iran menjadi pendukung kuat bagi Presiden Bashar al-Assad selama konflik di Suriah yang berlangsung hampir 12 tahun. Dukungan negara itu untuk Damaskus dan kelompok Hizbullah di Lebanon, menjadi alasan serangan udara Israel yang terus berulang untuk menekan kekuatan ekstrateroterial militer Iran. [ns/lt]
Forum