Pagi hari 29 Agustus 2005, Badai Katrina mengoyak pesisir selatan Amerika Serikat, dari Florida sampai Texas dengan kekuatan angin mencapai 161-225 kilometer per jam. Masyarakat yang paling parah terkena imbasnya adalah yang tinggal di daerah padat New Orleans, Lousiana. Badai Katrina merupakan salah satu bencana alam paling mematikan dan paling menghabiskan biaya yang pernah dihadapi Amerika Serikat.
10 Tahun Bencana Badai Katrina

1
Foto-foto yang diambil pada 30 Agustus 2005 (kiri) dan 29 Juli 2015 ini menunjukkan pusat kota New Orleans yang dibanjiri Badai Katrina dan daerah yang sama satu dekade kemudian. (AP/David J. Phillip)

2
Fotografer Carlos Barria memegang foto yang ia ambil tahun 2005 setelah serangan Badai Katrina, memasangkannya dengan lokasi yang sama 10 tahun kemudian, di New Orleans, Louisiana (16/8). (Reuters/Carlos Barria TPX)

3
Kepulauan Chandeleur, bagian paling timur negara bagian Louisiana, sebelum dan sesudah Badai Katrina. (USGS)

4
Gambar New Orleans yang diambil Badan Antariksa Nasional AS (NASA) sebelum (27 Agustus 2005) dan sesudah (30 Agustus 2015) Badai Katrina.