Tautan-tautan Akses

Sedikit Rakyat Mesir Turut dalam Pemilu Majelis Tinggi


Seorang perempuan warga Mesir memasukkan suara dalam sebuah TPS di Kairo (29/1).
Seorang perempuan warga Mesir memasukkan suara dalam sebuah TPS di Kairo (29/1).

Partai-partai Islam diperkirakan akan memperkuat keberhasilan mereka seperti dalam pemilu majelis rendah bulan November lalu.

Partisipasi rakyat rendah dalam pemilu majelis tinggi parlemen hari Minggu di Mesir. Dan partai-partai Islam diperkirakan kalangan luas akan memperkuat keberhasilan mereka dalam pemilu majelis rendah bulan November lalu, ketika partisipasi rakyat mencapai rekor tertinggi.

Sedikit pemilih yang hadir untuk memberi suara mereka di TPS-TPS di Kairo – satu dari 13 provinsi di mana diadakan pemilu tahap pertama majelis tinggi atau Dewan Shura yang fungsinya hanya bersifat sebagai penasihat itu. Tahap kedua akan diadakan tanggal 14-15 Februari.

Berdasarkan sistem yang rumit yang diterapkan setelah tergulingnya Presiden Hosni Mubarak, dua per-tiga-dari ke-180 anggota terpilih Shura akan dipilih melalui partai, sepertiga dipilih langsung.

Sembilan puluh lagi anggota majelis tinggi itu akan diangkat oleh presiden berikut Mesir, yang diperkirakan akan dipilih bulan Juni, menurut jadwal transisi yang dibuat oleh dewan militer yang menerima kekuasaan yang diserahkan oleh Mubarak hampir setahun yang lalu.

Setelah pemilu anggota Dewan Shura selesai, kedua majelis parlemen akan ditugasi untuk memilih panel yang beranggotakan 100 orang untuk merancang undang-undang dasar baru negara itu.

Partai-partai Islamis memenangkan lebih dari 70 persen kursi dalam majelis rendah, yang memulai tugasnya pekan lalu. Banyak warga Mesir mengatakan mereka bosan akan proses pemilu yang lama dan rumit itu, sementara protes yang berkepanjangan dan ekonomi yang memburuk menurunkan semangat masyarakat.

Ratusan warga Mesir yang menuntut pengakhiran segera kekuasaan militer, bentrok hari Minggu dengan saingannya yang berpakaian sipil, yang mereka sebut “preman”diluar gedung stasiun pusat televisi negara di Kairo.

XS
SM
MD
LG