Tautan-tautan Akses

Sebagian Penduduk California akan Alami Pemadaman Listrik


Dua orang petugas pemadam kebakaran di depan sebuah rumah yang terbakar di San Bernardino, California, 31 Oktober 2019.
Dua orang petugas pemadam kebakaran di depan sebuah rumah yang terbakar di San Bernardino, California, 31 Oktober 2019.

Kondisi cuaca yang membaik mungkin akan membatalkan pemadaman listrik bagi ratusan ribu rumah di California utara. Tetapi perusahaan listrik PG&E mengatakan sebanyak 171 ribu rumah dan toko tetap akan tanpa aliran listrik mulai Rabu (20/11).

Perusahaan itu semula berencana mengirim pemberitahuan pemadaman ke sekitar 300 ribu pelanggan di 25 county.

Pemadaman dilakukan guna mencegah kebakaran hutan, dipicu peralatan yang rusak akibat angin kencang.

PG&E mengajukan pailit awal tahun ini dan masih merundingkan jumlah yang harus dibayar dalam penyelesaian asuransi dan ganti rugi kebakaran.

Salah satu klaim dibuat oleh seorang laki-laki yang mengaku kehilangan zamrud 500 pon, senilai sekitar AS$280 juta.

Klaim itu terkait kebakaran tahun lalu yang merupakan kebakaran paling mematikan dan paling merusak dalam sejarah negara bagian itu. Kebakaran menewaskan 85 orang dan melalap 19 ribu rumah dan bangunan lain, termasuk seluruh kota Paradise.[ka/pp]

XS
SM
MD
LG