Tautan-tautan Akses

'Rogue One' Raih Peringkat Atas Box Office AS


Para aktor pendukung film "Rogue One: A Star Wars Story" berpose bersama pada pemutara perdana di Pantages Theatre, Hollywood, California, 10 Desember lalu (foto: dok).
Para aktor pendukung film "Rogue One: A Star Wars Story" berpose bersama pada pemutara perdana di Pantages Theatre, Hollywood, California, 10 Desember lalu (foto: dok).

Sesuai perkiraan, film "Rogue One: A Star Wars Story'' langsung melesat ke peringkat pertama box office akhir pekan di AS.

Film 'Rogue One' menjadi film berpenghasilan kedua-terbesar yang dibuka pada bulan Desember dengan mengantongi sekitar 155 juta dolar.

"Star Wars: The Force Awakens'' masih memegang rekor penghasilan pada bulan Desember, dengan jumlah penghasilan 247,9 juta dolar yang diraih tahun lalu.

Rogue One menceritakan kisah yang terjadi sebelum peristiwa-peristiwa yang dituang dalam film “Star Wars” pertama yang dirilis tahun 1977.

"Rogue One'' mengalahkan film nomor satu dalam tiga pekan berturut-turut, Moana produksi Disney, yang tergeser ke posisi kedua box office dengan penghasilan 11,6 juta dolar.

"Office Christmas Party'' menyusul di tempat ketiga dengan 8,4 juta dolar.

Film yang baru dirilis, ``Collateral Beauty,'' yang dibintangi Will Smith dibuka dengan penghasilan 7 juta dolar dan duduk di urutan keempat.

Sementara di peringkat kelima ditempati "Fantastic Beasts and Where to Find Them,'' dengan meraup 5 juta dolar.

“Fences” yang dibintangi Denzel Washington dirilis secara terbatas akhir pekan ini dan akan diputar lebih luas pada Hari Natal. Film "Manchester by the Sea", "La La Land'' dan "Arrival,'' yang semuanya meraih nominasi penghargaan bergengsi baru-baru ini, tetap masuk dalam 10 besar box office AS. [vm/ds]

XS
SM
MD
LG