Warga di Brussels, Belgia, mengheningkan cipta selama satu menit hari Rabu (23/3), untuk mengenang 34 korban pengeboman di bandara hari Selasa, sementara media Belgia melaporkan penangkapan seorang tersangka.
Rakyat Belgia Mengheningkan Cipta untuk Korban Terorisme

1
Seorang pria mengepalkan tangannya ke udara di sebuah memorial di jalan menyusul serangan bom di Brussels (23/3). (Reuters/Francois Lenoir)

2
Sehari setelah serangan bom yang menewaskan lebih dari 30 orang dan melukai lebih dari 270 lainnya di Brussels, warga mengekspresikan duka cita di sebuah memorial di ibukota Belgia tersebut (23/3). (VOA/H. Murdock)

3
Seorang perempuan berduka cita di saat ratusan orang berkumpul di Place de la Bourse di pusat kota Brussels menyusul serangan teroris yang menewaskan lebihd ari 30 orang (23/3). (VOA/L. Bryant)

4
Warga meninggalkan barang-barang untuk menghormati para korban yang hilang dalam pengeboman di Brussels, Belgia. (VOA/H. Murdock)