Tautan-tautan Akses

Presiden Sementara Bolivia Lakukan Swakarantina setelah Positif Covid


Presiden sementara Bolivia Jeanine Áñez di La Paz, Bolivia, 11 Juni 2020.
Presiden sementara Bolivia Jeanine Áñez di La Paz, Bolivia, 11 Juni 2020.

Presiden sementara Bolivia Jeanine Áñez mengatakan ia sedang melakukan swakarantina dan merasa baik-baik saja setelah dinyatakan positif terjangkit virus corona.

Áñez, Kamis (9/7) mengatakan ia menjalani tes virus itu pekan lalu setelah beberapa stafnya terinfeksi virus itu.Ia mengatakan akan tetap dalam karantina selama 14 hari sebelum melakukan lagi tes untuk mengetahui kondisinya. Pemimpin Bolivia itu mengatakan ia merasa kuat dan akan terus bekerja dari tempat isolasinya.

Áñez menjadi presiden pada November lalu setelah pendahulunya, Evo Morales, meninggalkan Bolivia setelah protes berpekan-pekan terkait terpilihnya kembali Morales sebagai presiden untuk masa jabatan keempat yang tidak konstitusional.

Para pemilih akan menentukan pada 6 September mendatang apakah Áñez akan menjadi presiden tetap. Hasil tes Áñez itu muncul sementara rumah sakit-rumah sakit yang merawat pasien virus corona di dua kota terbesar Bolivia, La Paz dan El Alto, kewalahan menampung pasien.

Sejauh ini Bolivia telah mengukuhkan lebih dari 42 ribu kasus virus corona dan lebih dari 1.500 kematian akibat virus itu. [uh/ab]

XS
SM
MD
LG