Polisi Malaysia menahan tiga pria Muslim yang dicurigai akan bertolak ke Suriah untuk bergabung dengan kelompok militan ISIS. Demikian keterangan seorang pejabat senior polisi, hari Jumat (26/9).
Ayob Khan Mydin Pitchay, kepala unit kontra terorisme nasional Malaysia mengatakan tiga orang tersebut ditangkap di bandar udara internasional Kuala Lumpur, Kamis (25/9), pada saat menunggu penerbangan ke Turki.
Menurut Ayob Khan, pihak kepolisian yakin mereka direkrut lewat Facebook dan situs-situs media sosial lainnya, dan telah menjalin kontak dengan warga Malaysia yang sedang berperang di Suriah.
Ketiga pria tersebut masing-masing seorang arsitek dan seorang teknisi, keduanya berumur 26 tahun, dan seorang pemilik toko berumur 46 tahun. Mereka ditahan berdasarkan “Undang-undang Pelanggaran Keamanan,” yang mengizinkan pihak kepolisian menahan mereka hingga 28 hari sebelum diadili.
Lebih lanjut Ayob Khan mengatakan, pihak berwenang telah mengidentifikasi sedikitnya 22 warga Malaysia yang berperang di Suriah, termasuk tiga pria yang telah tewas. Polisi Malaysia masih memburu lima tersangka militan, yang diduga pemimpin militan lokal, yang merekrut, melatih dan mengirim warga Malaysia ke Suriah dan Irak.