Tautan-tautan Akses

PM Rusia Putin Kunjungi Venezuela


Vladimir Putin lakukan kunjungan pertamanya ke Venezuela untuk bertemu dengan Presiden Hugo Chavez.

Perdana Menteri Rusia Vladimir Putin telah melakukan kunjungan pertamanya ke Venezuela untuk bertemu dengan Presiden Hugo Chavez dan menanda-tangani persetujuan yang bertujuan untuk memperdalam hubungan energi, keuangan, dan militer.

Perdana Menteri Putin diterima dengan penghormatan militer hari Jumat ketika Presiden Chavez menyambutnya di Venezuela. Mereka kemudian mengadakan pembicaraan untuk meresmikan persetujuan untuk menegakkan usaha patungan untuk eksplorasi minyak dan gas di Venezuela timur. Usaha tersebut diperkirakan aka menghasilkan 50.000 barel minyak per hari tahun ini.

Sebelumnya hari Jumat, Chavez menyertai Perdana Menteri Putin meninjau sebuah kapal dagang Rusia yang akan digunakan untuk melatih pelaut Venezuela berdasarkan persetujuan yang ditanda-tangani hari Jumat. Putin juga meletakkan karangan bunga di makam pejuang kemerdekaan Amerika selatan, Simon Bolivar.

Putin juga akan bertemu dengan Presiden Bolivia Evo Morales di Caracas sebelum kembali ke Rusia.

XS
SM
MD
LG