Perdana Menteri India Narendra Modi mengutuk apa yang disebutnya serangan militan “pengecut” di Kashmir yang menewaskan 17 tentara India dan 8 lainnya luka-luka.
Modi bertekad melalui Twitter untuk memastikan bahwa orang-orang yang mendalangi serangan keji tersebut akan mendapat hukuman.”
Para pejabat di daerah Kashmir yang dikuasai India mengatakan serangan terhadap markas angkatan darat hari Minggu itu terjadi di Uri, kira-kira 100 kilometer sebelah barat kota besar daerah itu, Srinagar.
Para pejabat mengatakan empat militan tewas dalam insiden itu.
Kashmir terbagi dua antara Pakistan dan India. Kawasan Himalaya itu diklaim seluruhnya oleh kedua negara bersenjata-nuklir itu. Kedua negara bertetangga dan bersaingan itu pernah berperang dua kali atas daerah Kashmir.
New Delhi menuduh kelompok-kelompok Islam yang berbasis di Pakistan mendalangi kerusuhan di Kashmir. [gp]