Tautan-tautan Akses

Pesawat Kecil Jatuh Dekat Bandara di Pennsylvania Selatan


Lokasi dari Bandara Lancaster yang terletak di Pennsylvania. (Foto: Google maps)
Lokasi dari Bandara Lancaster yang terletak di Pennsylvania. (Foto: Google maps)

Pesawat bermesin tunggal dengan lima orang di dalamnya jatuh pada hari Minggu (9/3) di sebuah areal parkir dekat bandara kecil di pinggiran kota Pennsylvania, kata para pejabat.

Kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 3 sore di sebelah selatan Bandara Lancaster di Manheim Township, menurut polisi, yang tidak dapat segera memberikan informasi tentang korban tewas atau cedera.

Audio kontrol lalu lintas udara merekam seseorang di pesawat melaporkan bahwa pintu pesawat terbuka dan meminta pendaratan di bandara.

Seorang pengontrol lalu lintas udara terdengar memberi izin pesawat untuk mendarat, sebelum berkata, "Hentikan!"

Beberapa saat kemudian, seseorang terdengar mengatakan pesawat itu jatuh.

Administrasi Penerbangan Federal AS (FAA) mengonfirmasi terdapat lima orang di dalam Beechcraft Bonanza itu.

Rekaman yang dibagikan di media sosial menunjukkan asap hitam mengepul dari reruntuhan pesawat dan beberapa mobil yang diparkir dilalap api di lokasi kecelakaan sekitar 120 kilometer di sebelah barat Philadelphia. [ab/lt]

Forum

XS
SM
MD
LG