Tautan-tautan Akses

Pesawat EgyptAir Lakukan Pendaratan Darurat di Uzbekistan


Pesawat penumpang EgyptAir Airbus A320 (Foto: dok). Sebuah pesawat penumpang EgyptAir dengan tujuan Beijing melakukan pendaratan darurat di Uzbekistan, Rabu pagi (8/6).
Pesawat penumpang EgyptAir Airbus A320 (Foto: dok). Sebuah pesawat penumpang EgyptAir dengan tujuan Beijing melakukan pendaratan darurat di Uzbekistan, Rabu pagi (8/6).

EgyptAir telah menerima banyak ancaman bom sejak salah satu pesawat mereka dengan tujuan Paris dari Kairo jatuh di Laut Tengah bulan lalu. Semua ancaman itu belakangan diketahui palsu.

Sebuah pesawat penumpang EgyptAir dengan tujuan Beijing melakukan pendaratan darurat di Uzbekistan, Rabu pagi (8/6).

Para pejabat Mesir mengatakan, ancaman bom menyebabkan pesawat itu mendarat di Bandara Internasional Urgench, namun belakangan diketahui tidak ditemukan adanya bom dalam pesawat itu.

Pesawat itu melanjutkan kembali perjalanannya setelah dipastikan bahwa ancaman itu palsu.

Pesawat dengan nomor penerbangan MS955 itu meninggalkan Kairo dengan 118 penumpang dan 17 awak.

EgyptAir telah menerima banyak ancaman bom sejak salah satu pesawat mereka dengan tujuan Paris dari Kairo jatuh di Laut Tengah bulan lalu. Semua ancaman itu belakangan diketahui palsu.

Para penyelidik hingga saat ini masih berusaha mencari tahu mengapa jet Airbus 320 itu menghilang dari radar pada tanggal 19 Mei dan jatuh sehingga mengwaskan seluruh 66 orang di dalamnya. [ab/as]

XS
SM
MD
LG