Tautan-tautan Akses

Pertahanan Udara Suriah Hadapi 'Serangan Musuh'


Asap membubung setelah serangan udara dalam konflik antara anggota Pasukan Demokratik Suriah dan militant ISIS di Raqqa, Suriah, 15 Agustus 2017.
Asap membubung setelah serangan udara dalam konflik antara anggota Pasukan Demokratik Suriah dan militant ISIS di Raqqa, Suriah, 15 Agustus 2017.

Pertahanan udara Suriah, Kamis (2/8), menghadapi "serangan musuh" di sebelah barat Damaskus, kantor berita AFP melaporkan, mengutip laporan media pemerintah.

The Syrian Observatory for Human Rights, organisasi pengamat HAM di Suriah mengatakan "serangan rudal menghantam rezim dan lokasi pasukan pro-rezim di barat Damaskus." Laporan tersebut tidak menyebutkan pihak yang bertanggung jawab.

Rezim Suriah yang didukung Rusia sering menuduh Israel melakukan serangan terhadap posisi militernya.

Israel telah melakukan berbagai serangan di dalam Suriah yang dilanda perang sejak 2013, menarget pasukan rezim dan sekutu mereka dari Iran dan milisi Hizbullah Libanon.

Bulan lalu Suriah menuduh Israel membom pos militer di Aleppo, di mana Observatorium melaporkan setidaknya sembilan pejuang pro-rezim tewas.[ka]

XS
SM
MD
LG