Tautan-tautan Akses

Penjelajah: Kapal Columbus Harus Segera Diselamatkan untuk Cegah Penjarah


Penyelidik kelautan Barry Clifford berbicara dalam konferensi pers Klub Penjelajah di New York (14/5).
Penyelidik kelautan Barry Clifford berbicara dalam konferensi pers Klub Penjelajah di New York (14/5).

Kapal tersebut berada di dasar Laut Karibia di lepas pantai utara Haiti – tempat yang sama di mana Columbus meninggalkan kapal itu setelah menabrak karang pada Hari Natal 1492.

Seorang penjelajah yang mengaku telah menemukan bangkai kapal Christopher Columbus “Santa Maria” mengatakan operasi pengangkatan kapal itu harus segera dimulai untuk mencegah para penjarah.

Penjelajah laut Barry Clifford mengatakan ia telah memulai pembicaraan dengan pemerintah Haiti dan berharap ia dapat mulai bekerja pekan depan. Ia mengatakan tidak ada orang yang menjaga rongsokan itu saat ini.

Kapal tersebut berada di dasar Laut Karibia di lepas pantai utara Haiti – tempat yang sama di mana Columbus menulis bahwa ia dan awaknya telah meninggalkan kapal itu setelah menabrak karang pada Hari Natal 1492.

Clifford mengatakan ia sekarang mempunyai bukti yang kuat bahwa ini adalah kapal Columbus. Ia mengatakan ia dan awaknya pertama kali menemukannya pada 2003, tetapi tidak dapat mengenalinya pada waktu itu sebagai kapal Santa Maria.

Clifford mengatakan ia ingin menempatkan apapun yang diperoleh dari pengangkatan kapal tersebut untuk dipamerkan kepada umum dan menggunakan hasil penerimaannya untuk membantu Haiti.

Haiti merupakan negara paling miskin di belahan bumi Barat. Negara itu belum sepenuhnya pulih dari gempa bumi 2010.

Christopher Columbus adalah penjelajah kelahiran Italia yang berlayar pada 1492 untuk mencari jalur laut lebih pendek dari Spanyol ke Asia. Ia berlabuh di tempat yang sekarang merupakan Kepulauan Bahama dan juga berhenti di Kuba serta Pulau Hispaniola sebelum kembali ke Spanyol.
XS
SM
MD
LG