Tautan-tautan Akses

Pemimpin Oposisi Venezuela Resmi Jadi Capres 2012


Pemimpin Partai Oposisi Venezuela, Henrique Capriles, berpidato di depan para pendukungnya sebelum mendaftarkan diri secara resmi sebagai Calon Presiden Pemilu Presiden Venezuela 2012 di Caracas (10/6).
Pemimpin Partai Oposisi Venezuela, Henrique Capriles, berpidato di depan para pendukungnya sebelum mendaftarkan diri secara resmi sebagai Calon Presiden Pemilu Presiden Venezuela 2012 di Caracas (10/6).

Pemimpin oposisi Venezuela Henrique Capriles secara resmi mencalonkan diri sebagai calon presiden Venezuela dalam pemilu 2012.

Pemimpin oposisi Venezuela Henrique Capriles berada di depan ratusan ribu orang yang berpawai melintasi ibukota Caracas ketika ia meluncurkan pencalonannya untuk jabatan presiden.

Pemimpin berusia 39 tahun itu jalan kaki dan berlari-lari bersama para pendukungnya ke Komisi Pemilu Nasional, dimana ia dengan resmi mendaftar sebagai seorang calon presiden.

Capriles telah berjanji untuk menciptakan lapangan pekerjaan, melawan kejahatan dan memberantas korupsi, walaupun sebagian besar jajak pendapat menunjukkan posisi perolehan suara yang akan diperolehnya jauh di belakang Presiden Hugo Chavez menuju pemilu tanggal 7 Oktober mendatang.

Para pendukung partai oposisi memberikan dukungannya kepada Henrique Capriles sebelum pemimpin partai tersebut mencalonkan diri secara resmi sebagai Capres dalam Pemilu Presiden Venezuela 2012 di Caracas (10/6).
Para pendukung partai oposisi memberikan dukungannya kepada Henrique Capriles sebelum pemimpin partai tersebut mencalonkan diri secara resmi sebagai Capres dalam Pemilu Presiden Venezuela 2012 di Caracas (10/6).
Capriles adalah satu-satunya calon oposisi yang dipilih untuk menantang presiden Venezuela yang sakit-sakitan itu.

Chavez telah mengatakan ia berencana untuk memperoleh masa jabatan ke-6 walaupun telah didiagnosa menderita kanker. Hari Sabtu, presiden mengatakan hasil pemeriksaan medis baru-baru ini pasca pengobatan kankernya menunjukkan ia dalam kondisi sangat sehat. Chavez mengatakan pemeriksaan itu mencakup pemeriksaan gambar, yang digunakan untuk memeriksa apakah tumor muncul kembali.

Chavez belum mengungkapkan rincian yang jelas mengenai jenis kanker yang dideritanya. Ia telah pergi ke Kuba beberapa kali untuk mengoperasi tumor dari panggulnya dan menjalani kemoterapi dan radiasi. Kurangnya transparansi mengenai penyakitnya telah menimbulkan spekulasi mengenai apakah ia akan cukup kuat untuk berkampanye.

Pemimpin sosialis itu mengatakan hari Sabtu ia mempunyai kepercayaan pada Tuhan dan kemauannya sendiri untuk hidup dan terus berjuang bagi Venezuela. Presiden Chavez akan dengan resmi mendaftar sebagai calon presiden hari Senin.

Recommended

XS
SM
MD
LG