Tautan-tautan Akses

Pemilihan Presiden Kolombia Tentukan Perundingan dengan Gerilya Marxis


Pemilihan presiden Kolombia
Pemilihan presiden Kolombia

Kolombia hari Minggu mengadakan pemilihan presiden.

Pemilihan presiden ini akan menentukan apakah negara itu akan terus merundingkan perdamaian dengan gerilya Marxis atau meningkatkan operasi militer untuk mengakhiri pemberontakan yang sudah 50 tahun.

Presiden Juan Manuel Santos yang maju untuk masa jabatan empat tahun kedua ingin mengakhiri konflik dengan pemberontak FARC lewat perundingan yang diadakan di Kuba.

Saingan utamanya Oscar Ivan Zuluaga memilih sikap lebih keras dan menepiskan perundingan sekarang sebagai mengalah pada teroris.

Jajak pendapat umum menunjukkan kedua calon utama dari lima calon yang maju berada pada kedudukan sama kuat sehingga kemungkinan diperlukan pemilihan putaran kedua.

Recommended

XS
SM
MD
LG