Tautan-tautan Akses

Pemilihan Presiden Guatemala Menuju Putaran Kedua


Alejandro Giammattei, calon presiden dari Partai Vamos, tiba di markas kampanyenya pada hari pemungutan suara di Guatemala City, Minggu, 16 Juni 2019.
Alejandro Giammattei, calon presiden dari Partai Vamos, tiba di markas kampanyenya pada hari pemungutan suara di Guatemala City, Minggu, 16 Juni 2019.

Guatemala tampaknya akan menuju putaran kedua pemungutan suara dalam pemilihan presiden dengan hasil awal yang menunjukkan tidak ada kandidat yang memperoleh suara mayoritas pada Minggu (16/6).

Berdasarkan hasil sementara dari penghitungan surat suara yang hampir mencapai 50 persen, Senin (17/6), mantan ibu negara Sandra Torres mengungguli semua kandidat dengan sekitar 24 persen.

Calon presiden empat kali Alejandro Giammattei berada di tempat kedua dengan 15 persen suara, diikuti oleh wartawan Edmond Mulet di tempat ketiga dengan 12 persen suara.

Para pejabat pemilihan mengatakan penghitungan suara pemilihan yang diikuti oleh 19 pasang kandidat itu berjalan lamban, tetapi hasilnya harus diketahui dalam waktu sekitar dua minggu.

Pemungutan suara putaran kedua akan berlangsung pada 11 Agustus.

Pemenang pemilihan ini akan menggantikan Presiden Jimmy Morales, yang tidak bisa mencalonkan diri lagi karena batasan masa jabatan. [lt]

XS
SM
MD
LG