Seorang pembom bunuh diri menyerang sebuah bis yang mengangkut tentara Afghanistan di Kabul, menewaskan enam tentara.
Para pejabat mengatakan, pembom tersebut berjalan kaki sewaktu dia melakukan serangan itu Kamis pagi (11/12). Ledakan tadi melukai 10 orang, termasuk beberapa warga sipil. Taliban mengklaim bertanggung jawab.
Kelompok militan telah meningkatkan serangan-serangan mereka, terutama di Kabul, menarget kedua pasukan Afghanistan dan asing, sekaligus sasaran-sasaran diplomatik.
Pasukan NATO kini mengakhiri misi perang mereka di Afghanistan, setelah 13 tahun dan melaksanakan transisi ke sebuah misi baru bulan Januari mendatang, yang memusatkan pada pelatihan dan penasihat bagi tentara Afghanistan.