Tautan-tautan Akses

Pemberontak Kurdi Berhenti Tarik Mundur Pasukan


Pemberontak Kurdi mengatakan mereka berhenti menarik pasukan dari Turki (foto: dok).
Pemberontak Kurdi mengatakan mereka berhenti menarik pasukan dari Turki (foto: dok).

Pemberontak Kurdi mengatakan mereka berhenti menarik pasukan dari Turki, dengan menyalahkan pemerintah Turki karena tidak melanjutkan reformasi.

Partai Pekerja Kurdi, PKK, mengeluarkan pernyataan itu hari Senin melalui kantor berita pro-Kurdi, Firat. Para pejabat PKK menambahkan, meskipun mengambil langkah itu, mereka masih akan mematuhi gencatan senjata bulan Maret.

PKK bulan Mei sepakat menarik pasukannya dari Turki bulan Mei, dan memindahkannya ke tempat perlindungan di Irak.

Sebagai imbalan, pemerintah Turki diharapkan memberlakukan serangkaian reformasi yang bertujuan meningkatkan hak-hak warga Kurdi.

PM Turki Recep Tayyip Erdogan menepiskan pernyataan PKK itu, dan mengatakan kepada kantor berita Associated Press hari Senin bahwa Turki masih bertekad mengambil langkah-langkah untuk mengakhiri konflik yang sudah berlangsung lama itu.

Recommended

XS
SM
MD
LG