Tautan-tautan Akses

Serangan Pemberontak Afghanistan Target Pasukan Koalisi


Pemberontak Taliban menarget sasaran pasukan koalisi dalam serangan di provinsi Ghazni (foto: dok).
Pemberontak Taliban menarget sasaran pasukan koalisi dalam serangan di provinsi Ghazni (foto: dok).

Gerilyawan di Afghanistan melancarkan beberapa serangan terpisah hari Rabu (28/8), menewaskan sedikitnya 18 orang, termasuk seorang tentara Amerika.

Beberapa serangan gerilyawan di seluruh Afghanistan hari Rabu menewaskan sedikitnya 18 orang, termasuk seorang tentara Amerika, empat polisi dan tiga warga sipil dalam serangan terhadap pangkalan militer NATO dan Afghanistan.

Pihak berwenang mengatakan sedikitnya 10 tentara Polandia luka-luka dalam serangan di propinsi Ghazni Timur, ketika sekitar 10 gerilyawan mencoba menyerbu pangkalan itu setelah meledakkan sebuah bom mobil di pintu pangkalan. Kementerian Luar Negeri Polandia kemudian mengatakan 10 gerilyawan itu tewas dalam tembak-menembak selama beberapa jam.

Taliban mengklaim bertanggungjawab.

Rabu pagi sebuah pelaku bom bunuh diri yang menggunakan mobil menyerang konvoi koalisi di Lashkar Gah – ibukota propinsi Helmand. Ledakan itu menewaskan empat warga sipil dan melukai 15 lainnya. Belum ada yang mengklaim bertanggungjawab.

Secara terpisah pihak berwenang mengatakan enam supir Afghanistan tewas dan 10 lainnya luka-luka di propinsi Farah Barat, ketika roket menghantam truk-truk berisi BBM milik pasukan koalisi. Kebakaran akibat hantaman roket itu juga menghancurkan 40 truk. Taliban mengklaim bertanggungjawab dalam serangan ini.

Recommended

XS
SM
MD
LG