Tautan-tautan Akses

Pelosi: Sah untuk Mempertanyakan Kinerja Debat Biden


Mantan Ketua DPR AS Nancy Pelosi berbicara dalam wawancara dengan The Associated Press di Gedung Capitol, Washington, pada 19 April 2023. (Foto: AP/J. Scott Applewhite)
Mantan Ketua DPR AS Nancy Pelosi berbicara dalam wawancara dengan The Associated Press di Gedung Capitol, Washington, pada 19 April 2023. (Foto: AP/J. Scott Applewhite)

Mantan Ketua DPR AS, Nancy Pelosi, pada Selasa (2/7), mengatakan kepada stasiun televisi MSNBC bahwa dia yakin “adalah sah mempertanyakan” apakah kinerja Presiden Joe Biden yang sempat terdiam dalam debat dengan mantan Presiden Donald Trump pada minggu lalu hanya “sebuah episode atau kondisi (terkait kesehatan).”

“Ketika orang mengajukan pertanyaan itu, itu sah – bagi kedua kandidat,” kata Pelosi.

Pelosi mengatakan dia belum berbicara dengan Biden sejak debat itu, namun dia menekankan bahwa presiden berada “dalam kondisi terbaik dalam hal memahami masalah dan apa yang dipertaruhkan.”

Gedung Putih, pada Selasa, mengumumkan bahwa Presiden Joe Biden akan bertemu anggota Kongres dan gubernur dari Partai Demokrat, menerima wawancara dari stasiun televisi dan mengadakan konferensi pers dalam beberapa hari mendatang sementara ia melawan tekanan yang semakin besar untuk mundur dari pemilu 2024 setelah kinerja buruknya dalam debat minggu lalu dengan Donald Trump, penantangnya dari Partai Republik.

Sekretaris pers Gedung Putih Karine Jean-Pierre mengatakan Biden, 81, tidak berniat mundur dari pencalonan. Ia menganggap kegagalan dalam debat hanya bukti “malam yang buruk” ketika dia sedang flu.

Namun para pemimpin Partai Demokrat semakin memberi isyarat bahwa mereka tidak mempercayai upaya Gedung Putih yang menganggap kinerja Biden dalam debat tersebut sebagai sebuah kegagalan sesaat. [ka/ns]

Forum

XS
SM
MD
LG