Tautan-tautan Akses

Pejabat Dinas Penerbangan AS Mundur Terkait Skandal Air Traffic Control


Hank Krakowski mundur akibat skandal tidurnya petugas Air Traffic Control.
Hank Krakowski mundur akibat skandal tidurnya petugas Air Traffic Control.

Hank Krakowski, kepala Organisasi Lalu Lintas Udara Amerika, hari Kamis mengajukan pengunduran dirinya.

Pejabat yang membawahi sistim kendali lalu lintas udara di Amerika mengundurkan diri, setelah terungkapnya tabir bahwa pengawas menara lalu lintas udara tertidur selagi bertugas.

Hank Krakowski, kepala Organisasi Lalu Lintas Udara Amerika, hari Kamis mengajukan pengunduran dirinya.

Langkah itu dilakukan setelah para pejabat melaporkan bahwa seorang pengawas menara lalu lintas udara di negara bagian Nevada tertidur Rabu dini hari selagi sebuah pesawat medis dengan beberapa penumpang hendak mendarat.

Sedikitnya dua kejadian serupa lainnya di Amerika telah dilaporkan tahun ini.

Kepala Administrasi Badan Aviasi Federal, Randy Babbitt, mengeluarkan pernyataan hari Kamis bahwa insiden-insiden itu harus segera dihentikan. Dia juga mengatakan masalah itu membuat banyak orang meragukan kemampuan lembaga itu untuk menjamin keselamatan mereka.

Babbitt mengatakan dia sedang melakukan evaluasi menyeluruh terhadap sistim pengawasan lalu lintas udara di Amerika.

XS
SM
MD
LG