Badan pangan PBB (WFP) berencana memberi bantuan ke Korea Utara karena ada laporan negara komunis itu akan menghadapi kekurangan pangan tahun depan.
Kepada VOA, Damian Kean, jurubicara WFP mengatakan, badan tersebut berencana memperpanjang program bantuan pangan saat ini selama enam bulan.
Ia mengatakan, WFP membutuhkan tambahan 23.3 juta dolar untuk mendanai perpanjangan itu.
WFP, kata Kean, sedang mendata status gizi orang Korea Utara untuk menentukan apakah bantuan tambahan dibutuhkan setelah Juni tahun depan.
Badan tersebut meluncurkan program bantuan pangan dua tahun pada Juli 2013 dan sudah memperpanjang program itu sampai akhir tahun ini.
WFP memberi lebih dari 3.800 ton pangan tahun ini untuk sekitar 733 ribu anak, perempuan hamil dan ibu menyusui.
Menurut Kean, bantuan PBB itu hanya bisa diterima separuh dari orang yang membutuhkan karena kekurangan dana. [ka]