Tautan-tautan Akses

Partai Demokrat Resmi Nominasikan Joe Biden Sebagai Capres


Joe Biden, ditemani oleh istrinya Jill Biden, merayakannya penominasiannya secara resmi sebagai kandidat presiden Partai Demokrat AS 2020 selama Konvensi Nasional Demokrat 2020 virtual (Foto: Reuters)
Joe Biden, ditemani oleh istrinya Jill Biden, merayakannya penominasiannya secara resmi sebagai kandidat presiden Partai Demokrat AS 2020 selama Konvensi Nasional Demokrat 2020 virtual (Foto: Reuters)

Partai Demokrat AS, Selasa (19/8), resmi menominasikan mantan wakil presiden Joe Biden sebagai kandidat mereka dalam pemilihan presiden November mendatang. Dalam konvensi malam kedua itu, sejumlah tokoh terkemuka partai Republik bergabung bersama Partai Demokrat dalam mengkritik Presiden Donald Trump sambil memuji keterampilan kepemimpinan Biden, di antaranya adalah Colin Powel, jenderal bintang empat dan mantan menteri luar negeri di bawah pemerintahan Presiden George W Bush.

Biden telah berbulan-bulan dianggap sebagai calon partai setelah mengungguli banyak kandidat di partainya dalam pemilihan pendahuluan dan kaukus di negara-negara bagian, termasuk pesaing terdekatnya, Senator Vermont Bernie Sanders.

Pada malam kedua Konvensi Nasional Partai Demokrat itu, dalam pemungutan suara untuk menetapkan secara resmi kandidat partai, wakil-wakil negara bagian dan teritori tampil dan menjanjikan dukungan mereka untuk Biden yang akan berhadapan melawan Trump dari partai Republik.

Biden mengatakan nominasi itu sangat berarti baginya dan bagi keluarganya. Ia akan menyampaikan pidato menerima pencalonan itu pada hari Kamis, malam terakhir konvensi.

Sementara partai Demokrat menggelar konvensi secara virtual, Trump hari Selasa menuju dua negara bagian penting, Iowa dan Arizona, dan berusaha menggalang suara perempuan dengan memberikan pengampunan bagi pemimpin hak-hak pilih perempuan Susan B. Anthony yang berunjuk rasa pada tahun 1870-an.

Pada hari Kamis, Trump berencana akan mengunjungi sebuah lokasi di dekat rumah masa kecil Biden di Scranton, Pennsylvania. Trump dijadwalkan menerima secara resmi pencalonan partainya pada Konvensi Nasional Partai Republik pekan depan.

Di antara pembicara yang tampil pada konvensi nasional partai Demokrat Selasa malam adalah istri Biden, Jill, mantan menteri luar negeri John Kerry, dan mantan presiden Bill Clinton. Kamala Harris, yang dipilih Joe Biden sebagai calon wakil presidennya, akan menyampaikan pidato menerima pencalonan itu pada hari Rabu. Mantan Presiden Barack Obama dan Senator Elizabeth Warren juga dijadwalkan berpidato hari Rabu. [uh/ab]

XS
SM
MD
LG