Tautan-tautan Akses

Pandemi Hambat Pertumbuhan Sektor Manufaktur AS Bulan November


Para pekerja AS di pabrik perakitan Chrysler di Detroit (foto: ilustrasi).
Para pekerja AS di pabrik perakitan Chrysler di Detroit (foto: ilustrasi).

Sektor manufaktur AS terus tumbuh pada November lalu, tetapi pandemi virus corona masih membebani, utamanya dalam ketenagakerjaan, demikian menurut hasil survei yang dirilis Selasa (1/12).

Indeks manufaktur yang dirilis Institute for Supply Management (ISM) bulan lalu berada pada 57,5 persen, sedikit di bawah harapan tetapi masih di atas ambang batas 50 persen, yang menunjukkan pertumbuhan.

Laporan tersebut menandai pertumbuhan tujuh bulan berturut-turut sejak indeks berkontraksi tajam pada hari-hari awal pandemi, tetapi laporan November menunjukkan indikator utama melambat sementara Amerika mengatasi wabah Covid-19 yang terbesar di dunia.

"Para anggota ISM melaporkan perusahaan dan pemasok mereka terus beroperasi di pabrik yang dikonfigurasi ulang, tetapi ketidakhadiran, penutupan sebentar untuk membersihkan fasilitas dan kesulitan mempekerjakan karyawan kembali serta perekrutan mungkin akan membatasi potensi pertumbuhan manufaktur pada masa depan," ujar ketua survei tersebut, Timothy R Fiore.

Pesanan-pesanan baru turun hampir tiga poin menjadi 65,1 persen, produksi turun 2,2 poin menjadi 60,8 persen, dan lapangan kerja turun 4,8 poin menjadi 48,4 persen, mengembalikannya pada kontraksi sebagai tanda masalah yang dihadapi pekerja yang diberhentikan karena bisnis terganggu akibat pandemi.

Data tersebut muncul ketika AS menghadapi perebakan kembali pandemi secara nasional, yang di beberapa daerah telah mencapai tingkat yang belum pernah dialami sejak pandemi dimulai.

Namun Fiore mengatakan survei tersebut menemukan optimistis yang kuat, dengan komentar positif dua kali lebih banyak daripada yang negatif. [my/ka]

XS
SM
MD
LG