Tautan-tautan Akses

Organisasi Kemanusiaan: Ribuan Orang Melarikan Diri dari Mosul, Irak


Asap hitam membumbung saat warga menyelamatkan diri ketika terjadi bentrokan antara pasukan keamanan Irak dengan anggota ISIS di Mosul, Irak, 18 Oktober 2016 (AP Photo).
Asap hitam membumbung saat warga menyelamatkan diri ketika terjadi bentrokan antara pasukan keamanan Irak dengan anggota ISIS di Mosul, Irak, 18 Oktober 2016 (AP Photo).

Organisasi kemanusiaan "Save The Children" Rabu (19/10) mengatakan ribuan orang telah melarikan diri dari daerah Mosul guna menghindarkan serangan pasukan Kurdi dan Irak untuk merebut kembali kota itu dari militan ISIS.

Organisasi bantuan kemanusiaan itu mengatakan kira-kira 5.000 orang telah tiba di sebuah kamp pengungsi di Suriah dalam 10 hari ini dan berisiko akan kewalahan oleh banjir pengungsi baru .

“Para keluarga pengungsi ini datang tanpa membawa apa-apa hanya pekaian yang mereka kenakan dan tidak menemukan apapun untuk menolong mereka,” kata Tarik Kadir, yang memimpin tanggapan organisasi itu untuk Mosul.

Lebih dari 100 tentara Amerika menyertai pasukan Peshmerga Kurdi dalam operasi Mosul.

Juru bicara Pentagon Kapten Angkatan Laut Jeff Davis mengatakan kepada para wartawan hari Selasa tentara Amerika itu membantu sekitar 10 ribu pasukan Kurdi, 18 ribu Pasukan Keamanan Irak dan dua ribu lagi polisi Irak sementara mereka menghadapi pasukan ISIS yang telah bertahan di kota kedua terbesar Irak itu selama lebih dua tahun.

Perkiraan jumlah laskar ISIS di Mosul berkisar dari kira- kira 1.000 hingga 5.000 laskar, tetapi para pejabat Amerika mengatakan Mosul adalah tempat laskar ISIS yang lebih trampil dan lebih gigih berjuang serta lebih fanatik. [gp]

XS
SM
MD
LG