Tautan-tautan Akses

Obama: Perbaiki Sistem Finansial, atau Hadapi Krisis Baru


Obama mengucapkan pidatonya di perguruan tinggi Cooper Union di kota New York, tak jauh dari Wall Street.

Presiden Amerika Barack Obama mengatakan Amerika harus merancang peraturan yang lebih mantap untuk mengatur sistem keuangannya atau berisiko mengalami krisis keuangan lagi.

Obama mengatakan krisis keuangan itu membuat hilangnya jutaan lapangan kerja, kerugian triyunan dollar dan mengandaskan impian keluarga-keluarga dan usaha-usaha kecil di seluruh Amerika. Presiden Obama hari Kamis berbicara di di perguruan tinggi Cooper Union, di kota New York, tidak jauh dari distrik keuangan terpenting di Amerika, Wall Street.

Obama mendesak para eksekutif keuangan yang hadir agar menghentikan “upaya gencar” melobi Kongres dan memblokir reformasi yang menurutnya akan membantu Wall Street dan juga rakyat biasa.

Ia mengatakan reformasi harus mencakup perlindungan konsumen, pembatasan atas pertumbuhan bank seharusnya, dan seberapa besar risiko yang boleh mereka ambil, perubahan dalam cara pembayaran gaji eksekutif, dan cara yang tertib untuk mengatasi lembaga-lembaga keuangan yang berada di ambang kebangkrutan.

Presiden Obama juga mengatakan, tanpa reformasi, peraturan saat ini membuat perdagangan derivatif semacam judi, dan ia mendesak agar rinciannya lebih terbuka bagi publik. Derivatif adalah transaksi keuangan yang rumit yang kadangkala gagal dan dipersalahkan sebagai penyebab sebagian besar krisis keuangan saat ini.

XS
SM
MD
LG