Tautan-tautan Akses

Menlu Jerman Peringatkan NATO Bahaya Disinformasi di Tengah Krisis Covid-19


Menteri Luar Negeri Jerman Heiko Maas berbicara di Berlin
Menteri Luar Negeri Jerman Heiko Maas berbicara di Berlin

Menteri Luar Negeri Jerman hari Kamis (2/4) mengimbau seluruh anggota NATO tidak mengambil kesempatan dari wabah virus corona ini untuk menyebarkan “informasi salah,” “propaganda” dan “berita palsu.”

Berbicara di hadapan para menteri luar negeri melalui video telekonferensi, Heiko Maas mengatakan, “Ada pihak yang memanfaatkan situasi ini untuk tujuan propaganda” dan berusaha menunjukkan bahwa mereka lebih baik.

Heiko Maas meminta Uni Eropa dan NATO menanggapi hal ini untuk memastikan semua informasi yang tersedia “berdasarkan fakta” dan bukan “berita palsu.”

Maas tidak menyebut secara spesifik negara yang melakukan hal itu, namun kantor berita Reuters mengutip sebuah dokumen bulan lalu, yang berisikan klaim Uni Eropa bahwa media Rusia melancarkan kampanye disinformasi secara besar-besaran terhadap dunia barat untuk menimbulkan kepanikan dan mengurangi tingkat kepercayaan terhadap respon pemerintah dalam mengatasi krisis ini.

Reuters melaporkan bahwa Rusia membantah tuduhan tersebut. [ti/ii]

Recommended

XS
SM
MD
LG