Menteri-menteri keuangan dari 10 negara Asia Tenggara bertemu di Vietnam untuk mendiskusikan pembentukan masyarakat ekonomi regional, yang susunannya mirip Uni Eropa.
Perdana Menteri Vietnam Nguyen Tan Dung mengatakan dalam pidato pembukaannya hari Rabu, kawasan ASEAN telah semakin mendekati tujuan pembentukan pasar tunggal pada 2015.
Ia meminta kerjasama yang lebih besar di kalangan negara-negara ASEAN dan mitra perdagangannya untuk mengatasi tantangan potensial, seperti ketidakpastian ekonomi, bencana alam dan perubahan iklim.
Sekjen ASEAN Surit Pitsuwan mencatat, kawasan tersebut kini mulai pulih dari melambatnya perekonomian global dan beberapa negara telah mampu meningkatkan minat orang untuk berinvestasi. Namun diingatkannya bahwa investasi langsung pihak asing lebih jauh akan tergantung pada keadaan pemulihan global.
Vietnam tahun ini menyelenggarakan pertemuan tahunan para menteri ekonomi ASEAN di kota pelabuhan Danang.