Foto-foto peristiwa hari ini dari berbagai belahan dunia.
1 Mei 2018
1
Polisi anti huru-hara Turki bentrok dengan sekelompok pengunjuk rasa yang menentang pelarangan dan berpawai ke Lapangan Taksim untuk merayakan Hari Buruh di Istanbul, Turki. (Foto:Reuters)
2
Para pekerja memotong batu-batu di tambang Minya, Mesir, 30 April 2018. Di Provinsi Minya, di Mesir, ribuan pekerja harus banting tulang dan menghadapi kondisi berbahaya di penambangan batu kapur. (H. Elrasam/VOA)
3
Para penari Leicester Morrismen melempar topi-topi mereka dalam perayaan Hari Buruh di Bradgate Park, Newton Linford, Inggris.(Foto: Reuters)
4
Botol-botol berisi beras, uang dan USB, disiapkan sebelum dibuang ke laut oleh para aktivis pembelot Korea Utara di Pulau Ganghwa, di bagian barat Seoul, Korea Selatan. Para pembelot itu telah membuang ke laut ratusan botol berisi makanan, uang tunai, obat-obatan dan USB, dua kali sebulan selama lebih dari dua tahun. (Foto:AFP)