Foto-foto hari ini dari berbagai belahan dunia.
20 Mei 2018
1
Daniel Hernandez, seorang Muslim yang menjadi Imam bagi warga setempat, menghibur Dih-Anaa Forero dari Missouri City yang ketakutan, di dekat lokasi terjadinya penembakan massal di SMA Santa Fe, negara bagian Texas, Sabtu 19 Mei 2018.
2
Meghan Markle saat tiba di ruangan kapel St. George untuk upacara pernikahannya dengan Pangeran Harry di istana Windsor, dekat London, Inggris (19/5).
3
Para relawan membagikan makanan kepada para Muslim yang siap berbuka puasa Ramadan di Lahore, Pakistan.
4
Pangeran Harry, Duke of Sussex dan istrinya Meghan, Duchess of Sussex berjalan di kapel St George, istana Windsor, Inggris, setelah upacara pernikahan mereka hari Sabtu (19/5).