Foto-foto menarik dari berbagai belahan dunia.
31 Maret 2020
1
Kapal AL Amerika, USNS Comfort melewati Patung Liberty ketika memasuki New York Harbor untuk ikut membantu meringankan beban rumah sakit dan petugas medis New York dalam merawat pasien COVID-19 di New York City, AS.
2
Para siswa duduk di ruang kelas ketika sekolah kembali dibuka setelah tertunda karena perebakan wabah virus corona COVID-19, di Huaian di provinsi Jiangsu, China timur, Senin (30/3).
3
Seorang pria mengambil makanan dari keranjang yang digantung sehingga orang dapat menyumbang atau mengambil makanan gratis, ketika Italia sedang berjuang untuk mengatasi penyebaran COVID-19 di kota Napoli.
4
Seorang polisi Nepal menjaga jarak ketika dia menahan seorang pria yang melanggar lockdown yang diterapkan pemerintah di tengah kekhawatiran tentang penyebaran wabah COVID-19, di Kathmandu, Nepal.