Tautan-tautan Akses

Lindungi Kartel Narkoba, AS Vonis Mantan Anggota Kabinet Meksiko


Sketsa persidangan di New York ini menunjukkan mantan Menteri Urusan Keamanan Publik Meksiko, Genaro García Luna, terlihat mendengarkan hakim dalam persidangan kasus suap yang membelitnya pada 16 Februari 2023. (Foto: Reuters/Jane Rosenberg)
Sketsa persidangan di New York ini menunjukkan mantan Menteri Urusan Keamanan Publik Meksiko, Genaro García Luna, terlihat mendengarkan hakim dalam persidangan kasus suap yang membelitnya pada 16 Februari 2023. (Foto: Reuters/Jane Rosenberg)

Juri di pengadilan Amerika Serikat telah memvonis seorang mantan anggota kabinet kepresidenan Meksiko karena menerima uang suap dalam jumlah sangat besar untuk melindungi sejumlah kartel narkoba yang sedianya diberantas.

Juri pengadilan federal di New York menyampaikan vonis tersebut pada Selasa (21/2) dalam kasus perdagangan narkoba terhadap Genaro García Luna. Ia adalah pejabat tertinggi saat ini atau mantan pejabat Meksiko yang pernah diadili di Amerika Serikat. Luna sendiri telah membantah tuduhan itu.

Pengacaranya mengatakan dakwaan itu didasarkan pada kebohongan para penjahat yang mencari keringanan hukuman bagi diri mereka sendiri dengan membantu jaksa penuntut.

Genaro García Luna mengepalai polisi federal Meksiko dan kemudian menjadi pejabat keamanan tertinggi pada tahun 2006-2012. [em/rs]

Forum

Recommended

XS
SM
MD
LG