Tautan-tautan Akses

Lima Pembom Bunuh Diri Tewas dalam Serangan di Mali


Tentara Perancis berpatroli di lembah Terz, Mali Utara (20/3). Sejak diusir dari Mali Utara, militan Muslim secara berkala melakukan serangan terhadap tentara Perancis dan pasukan pemerintah Mali.
Tentara Perancis berpatroli di lembah Terz, Mali Utara (20/3). Sejak diusir dari Mali Utara, militan Muslim secara berkala melakukan serangan terhadap tentara Perancis dan pasukan pemerintah Mali.

Militer Mali mengatakan lima pembom bunuh diri tewas, Jumat, ketika berusaha menyerang pasukan pro-pemerintah di bagian utara negara itu.

Seorang juru bicara militer mengatakan kepada VOA, para tentara di kota Gossi menembak empat pria yang mengabaikan perintah berhenti ketika mendekati sebuah pos pengawasan dengan berjalan kaki. Ia mengatakan sejumlah ledakan terjadi setelah penembakan itu, melukai dua tentara Mali.

Juru bicara itu mengatakan, secara terpisah, seorang pria dengan mengendarai sebuah mobil berisikan bom memasuki sebuah kamp militer di Menaka, sehingga mendorong sejumlah tentara dari Niger melepaskan tembakan. Mobil itu meledak, menewaskan supirnya, namun tidak melukai lainnya.

Militan Muslim melangsungkan serangan secara berkala terhadap pasukan Perancis dan Mali yang mengusir mereka ke luar dari kota-kota di Mali Utara sebelumnya tahun ini.

Recommended

XS
SM
MD
LG