Tautan-tautan Akses

Legislator AS: Perlu Kerjasama di Kawasan Timur Laut Tengah untuk Hadapi Rusia


Eliot Engel, ketua Komisi Hubungan Luar Negeri DPR AS. (Foto: dok).
Eliot Engel, ketua Komisi Hubungan Luar Negeri DPR AS. (Foto: dok).

Seorang legislator senior AS mengatakan, AS ingin bekerjasama dengan Siprus dan sekutunya, Israel, untuk mewujudkan perdamaian di kawasan timur Laut Tengah dan mengurangi pengaruh Rusia atas cadangan energi di kawasan itu.

Eliot Engel, ketua Komisi Hubungan Luar Negeri DPR mengatakan, AS mencari negara-negara bersahabat di kawasan itu yang mengusung nilai-nilai demokrasi yang sama dalam menghadapi apa yang disebutnya konspirasi jahat Rusia.

Setelah bertemu presiden Siprus, Senin (27/5), Engel mengatakan, Rusia seharusnya tidak boleh dibiarkan mengontrol hak-hak Siprus untuk mengelola deposit-deposit gas di lepas pantainya.

Engel mengatakan, ia yakin akan ada kemajuan dalam usaha mencabut embargo senjata AS terhadap Siprus yang telah berusia 32 tahun. Ia mengatakan, “Kita sudah tidak berada pada tahun 1970-an, dan kita harus saling memandang masalah kita dengan perspektif baru.” [ab]

XS
SM
MD
LG