Tautan-tautan Akses

Bom Mobil Meledak Usai Sholat Idul Fitri di Pakistan, 10 Tewas


Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api setelah ledakan bom mobil di Quetta, Pakistan (31/8).
Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api setelah ledakan bom mobil di Quetta, Pakistan (31/8).

Sebuah bom mobil meledak di Pakistan, sesaat setelah jemaah sholat Idul Fitri keluar dari mesjid. Ledakan ini menewaskan sedikitnya 10 orang.

Kepolisian Pakistan mengatakan sebuah bom mobil telah menewaskan paling sedikit 10 orang dan melukai 25 orang lainnya, sementara warga Pakistan itu tengah merayakan berakhirnya bulan suci Ramadan.

Pihak berwenang mengatakan ledakan itu terjadi hari Rabu di kota Quetta, Pakistan barat-daya, sementara ratusan orang keluar dari masjid setelah sholat Idul Fitri.

Polisi mengatakan penyelidikan sementara menunjukkan bahwa ada orang yang memasang bom itu dalam mobil dan meninggalkannya di luar masjid untuk meledak. Ledakan itu merusak beberapa mobil lain dan paling sedikit satu gedung di dekatnya.

Polisi yakin pengebom menarget masjid Shiah, tapi tidak bisa mendekat karena jalan ditutup. Pejabat-pejabat mengatakan korban termasuk setidaknya dua perempuan dan seorang anak. Ledakan itu juga merusak beberapa mobil lain dan setidaknya satu gedung di dekatnya.

Belum ada kelompok yang mengaku bertanggung jawab.Quetta adalah ibukota provinsi Baluchistan, basis militan Taliban dan kaum nasionalis yang telah melawan pemerintah selama puluhan tahun.

Pakistan juga punya sejarah panjang kekerasan sektarian antara Muslim Sunni yang mayoritas di negara itu dan minoritas Syiah yang signifikan.

XS
SM
MD
LG