Tautan-tautan Akses

Kumpulkan Informasi bagi Iran, Mantan Tentara Inggris Dihukum 14 Tahun 3 Bulan Penjara


FILE: Gambar Daniel Abed Khalife, mantan tentara yang diduga melakukan tindak pidana terorisme, dipajang di dekat penjara Wandsworth tempat ia melarikan diri, di London, Inggris, 7 September 2023. (Anna Gordon/REUTERS)
FILE: Gambar Daniel Abed Khalife, mantan tentara yang diduga melakukan tindak pidana terorisme, dipajang di dekat penjara Wandsworth tempat ia melarikan diri, di London, Inggris, 7 September 2023. (Anna Gordon/REUTERS)

Seorang tentara Inggris dijatuhi hukuman lebih dari 14 tahun penjara karena mengumpulkan informasi sensitif untuk Iran. Dia juga didakwa mengumpulkan nama-nama personel pasukan khusus sebelum kemudian melarikan diri dari penjara sebentar, ketika menunggu persidangan.

Daniel Abed Khalife dihukum November lalu karena mengumpulkan informasi militer dan rahasia untuk Iran antara 2019 dan 2022, dan memperoleh informasi yang mungkin berguna untuk terorisme.

Khalife, yang diberhentikan dari angkatan bersenjata setelah didakwa, juga mengaku melarikan diri dari penjara Wandsworth di London pada September 2023, ketika menunggu persidangan atas dakwaan lainnya. Dia mengikatkan dirinya di bagian bawah mobil pengiriman, yang memicu perburuan nasional sebelum dia ditangkap beberapa hari kemudian.

Pria berusia 23 tahun itu, yang ibunya lahir di Iran, mengatakan bahwa dia adalah seorang patriot dan telah menghubungi dinas intelijen MI6 dan MI5 Inggris tentang kontaknya, dengan mengatakan bahwa dia ingin menjadi “agen ganda”.

Khalife mengatakan bahwa dia dan keluarganya membenci pemerintah Iran.
Namun, Hakim Bobbie Cheema-Grubb mengatakan bahwa Khalife telah melaksanakan rencananya yang “berbahaya dan fantastis” karena “keinginan egois untuk pamer”.

Hakim memvonis Khalife di Pengadilan Woolwich Crown, London dengan hukuman penjara 14 tahun tiga bulan, dengan mengatakan bahwa Khalife telah menunjukkan bakat sebagai prajurit teladan tetapi telah menjadi “orang bodoh yang berbahaya”.

Kontak dengan Iran

Mantan prajurit tersebut telah menghubungi pejabat Iran dan kemudian terlibat secara substansial dengan beberapa agen yang terkait dengan Korps Garda Revolusi Islam Iran selama dua tahun, menerima dua pembayaran sebagai imbalannya, kata jaksa penuntut.

Khalife, yang bergabung dengan tentara beberapa saat menjelang ulang tahunnya yang ke-17, juga mengumpulkan rincian tentang “individu-individu di Special Air Service dan Special Boat Service - dan, yang paling mencolok, Prajurit TT, yang berada di Skuadron E, unit yang sangat rahasia,” kata jaksa penuntut.

Setelah melarikan diri dari penjara, jaksa penuntut mengatakan lebih dari 150 petugas terlibat dalam perburuan di seluruh wilayah negara itu, dengan biaya lebih dari 250.000 pound atau sekitar Rp 5 miliar untuk honor lembur polisi.

Khalife berpendapat bahwa dokumen yang dia berikan kepada pihak penerima di Iran tidak berguna, karena tersedia untuk umum, atau merupakan dokumen yang dia buat sendiri.

Pengacaranya, Gul Nawaz Hussain, yang membandingkan “007 dan Scooby Doo” dalam hal kemampuan dan tindakan Khalife, mengatakan bahwa dia tidak didorong oleh niat jahat, keserakahan, semangat keagamaan, atau keyakinan ideologis.

“Jika dia benar-benar mata-mata, dia tidak akan berperilaku seperti itu,” kata Hussain. [ns/uh]

Forum

Recommended

XS
SM
MD
LG