Uni Eropa sedang berjuang mengatasi situasi pengungsi terburuk sejak Perang dunia II. Ratusan ribu orang telah tiba di perbatasan negara-negara anggota Uni Eropa dalam satu tahun ini. Mereka melarikan diri dari konflik dan kemiskinan di Suriah dan bagian-bagian lain di Timur Tengah, Asia dan Afrika.
Krisis Migran di Eropa

5
Para migran tidur dekat stasiun kereta api Keleti di Budapest, Hungaria (3/9). (Reuters/Bernadett Szabo)

6
Para migran yang diselamatkan dari pantai Libya merayakannya di atas kapal Norwegia, Siem Pilot, saat tiba di pelabuhan Cagliari, Italia (3/9). (AP/Gregorio Borgia)

7
Para pengungsi Suriah dan Afhanistan di atas perahu kecil mendekati pulau Lesbos di Yunani (3/9). Organisasi Migrasi Internasional (IOM) mengatakan 1.500-2.000 orang mengambil rute melewati Yunani, Makedonia dan Serbia ke Hungaria setiap hari dan ada "kemungkinan nyata" aliran itu dapat meningkat menjadi 3.000 per hari. (Reuters/Dimitris Michalakis)

8
Seorang warga membantu membagikan buah kepada para migran di depan kantor Dinas Kesehatan dan Sosial (LaGeSo), di Berlin, Jerman (3/9). (Reuters/Hannibal Hanschke)