Tautan-tautan Akses

Kelompok Terkait Al-Qaida Akui di Balik Pemboman di Baghdad


Ledakan dekat pusat perekrutan calon tentara di Baghdad hari Selasa, menewaskan sedikitnya 59 orang dan melukai 125 lainnya.

Situs-situs Internet Islamis mengatakan sebuah kelompok yang berhubungan dengan al-Qaida telah mengklaim bertanggung-jawab atas serangan bom bunuh diri di Irak pekan ini yang menewaskan hampir 60 orang.

Menurut situs-situs Internet itu, kelompok Negara Islam Irak mengatakan mereka melakukan serangan hari Selasa itu karena “orang-orang yang ingkar” yang telah menjual agama mereka dan menjadi alat dalam perang melawan kaum Suni Irak.

Ledakan di luar sebuah pusat perekrutan calon tentara di Baghdad, hari Selasa, menewaskan paling sedikit 59 orang dan mencederai lebih dari 125 lainnya. Itu adalah serangan yang paling banyak menelan korban jiwa di negara itu sejak awal bulan Ramadan.

Polisi Irak yakin Negara Islam Irak terkait ke beberapa insiden lain baru-baru ini, termasuk serangan hari Selasa terhadap sebuah pos pemeriksaan militer di Baghdad yang menewaskan 5 orang polisi.

XS
SM
MD
LG