Sebuah kelompok HAM mengatakan ahli geologi Amerika Xue Feng telah dibebaskan setelah menjalani hukuman lebih dari delapan tahun di sebuah penjara China atas tuduhan mengumpulkan rahasia negara.
Kelompok HAM Dui Hua yang berkantor di San Francisco mengatakan Xue Feng kembali ke keluarganya di Houston, Texas, hari Jumat (3/4).
Xue Feng, usia 50 tahun, ditahan bulan November 2007, dan dijatuhi hukuman tahun 2010 atas tuduhan secara ilegal mengumpulkan informasi tentang industri minyak China. Kasusnya menimbulkan pertanyaan apakah kegiatan bisnis yang normal di tempat-tempat lain mungkin bertentangan dengan ketidakjelasan undang-undang keamanan negara China.
Xue Feng lahir di China dan meraih gelar doktor di University of Chicago. Setelah menjadi seorang warga negara AS, ia kembali ke negara asalnya untuk bekerja sebagai konsultan perusahaan Amerika IHS Energy, yang kini dikenal sebagai IHS Inc.