Kebakaran hutan yang berkobar 600 kilometer di sebelah timur laut San Francisco memakan korban tewas ketujuh, sementara dua kebakaran yang melanda di sebelah selatan meluas secara signifikan, memaksa ratusan orang untuk mengungsi.
'Carr fire', yang berkobar di dekat kota Redding selama dua minggu, menewaskan seorang petugas perusahaan listrik. Kebakaran itu juga menewaskan dua pemadam kebakaran dan empat warga, termasuk dua anak.
Minggu (5/8) pagi, 41 persen kebakaran berhasil dipadamkan, menurut dinas kebakaran California. Tapi api telah menghanguskan lebih dari 1.600 bangunan, termasuk 1.080 rumah.
Di sebelah selatan, dua kebakaran membara di Mendocino dan Lake Counties semakin meluas, sehingga menjadi yang terbesar kelima dalam catatan sejarah California. Kebakaran yang dijuluki Mendocino Complex fire itu menghanguskan sekitar 1.036 kilometer persegi.
Gubernur Jerry Brown meminta bantuan federal, mengatakan Carr fire telah menyebabkan kerugian sekitar $98.3 juta dalam bentuk infrastruktur, listrik dan fasilitas lain.
Pada Minggu, Presiden Donald Trump menyetujui permohonan itu dengan menyatakan bahwa "bencana besar" terjadi di California. Dia memerintahkan pendanaan federal akan disediakan untuk membantu mengatasi kebakaran hutan yang memorak-poranda di negara bagian yang dilanda kekeringan itu. [vm/al]