Tautan-tautan Akses

Kanselir Jerman Angela Merkel Terima Paket Mencurigakan


Kanselir Angela Merkel sedang tidak berada di Jerman ketika menerima kiriman paket mencurigakan di kantornya.
Kanselir Angela Merkel sedang tidak berada di Jerman ketika menerima kiriman paket mencurigakan di kantornya.

Paket itu ditemukan dalam tumpukan surat di kantor Angela Merkel dan tampaknya dirancang untuk mencederai.

Juru bicara Kanselir Jerman Angela Merkel hari Selasa mengatakan bahwa paket mencurigakan yang ditemukan dalam tumpukan surat di kantor Angela Merkel, secara pribadi ditujukan kepada Merkel dan tampaknya dirancang untuk mencederai.

Jurubicara Steffen Seibert mengatakan paket dengan bentuk yang mencurigakan itu ditemukan ketika seleksi rutin atas surat-surat masuk dilakukan hari Selasa.

Ia mengatakan penyelidikan-penyelidikan menunjukkan bahwa isi paket itu ditujukan untuk mencederai orang. Polisi mengamankan paket itu.

Seibert mengatakan tidak seorangpun cedera, Kanselir Merkel tidak berada di Jerman saat mendapatkan kiriman paket itu, namun tengah melakukan sebuah kunjungan resmi di Belgia.

Penemuan tersebut terjadi ketika polisi di Yunani menemukan sembilan paket bom, termasuk salah satunya dialamatkan pada Presiden Nicolas Sarkozy di ibukota Yunani, Athena pada hari Senin dan Selasa.

Polisi Yunani mengaitkan bom-bom itu termasuk paket-paket yang dikirim ke sejumlah kedutaan barat di Athena dengan ekstremis sayap kiri Yunani.

XS
SM
MD
LG