Foto-foto hari ini dari berbagai belahan dunia.
24 Juni 2018
1
Para perempuan Bahrain dan Saudi merayakan diperbolehkannya kaum perempuan mengemudi mobil di bagian timur Arab Saudi.
2
Seorang perempuan Yaman bersama anaknya yang mengungsi untuk menghindari pertempuran di Hodeida, beristirahat di sebuah sekolah yang dijadikan tempat penampungan pengungsi di Sana'a.
3
Zsa Zsa, seekor anjing Bulldog Inggris milik Megan Brainard, memenangkan kontes anjing paling jelek di dunia, dalam lomba di Petaluma, California, AS.
4
Umat Katolik yang mengenakan pakaian dari daun pisang menghadiri Misa dalam festival keagamaan untuk menghormati Yohanes Pembaptis di kota Aliaga, Nueva Ecija, Filipina.