Klub Andalusia itu mengatakan mantan pemain tengah Arsenal tersebut telah menyetujui kontrak selama tiga tahun hingga musim pertandingan 2014-2015. Mereka tidak menyebutkan harga transfer, yang sebelumnya dilaporkan bernilai 4,5 juta dollar ditambah sejumlah bonus.
Reyes, yang meninggalkan Sevilla tahun 2004 yang sempat merugikan Arsenal sekitar 39 juta dollar, mengatakan kesempatannya bermain makin sedikit setelah membantu Atletico menjadi juara Liga Eropa dan Super Cup Eropa tahun 2010.
Pemain berusia 28 tahun itu, yang mantan anggota timnas Spanyol dan sempat bergabung dengan Real Madrid dan Benfica, hanya bermain sembilan kali bagi Atletico musim ini.
Sementara itu, Inggris mengumumkan akan melakukan pertandingan persahabatan melawan Norwegia dan Belgia sebagai persiapan terakhir menuju Euro 2012.
Asosiasi Sepakbola Inggris hari Kamis mengatakan timnas akan menghadapi Norwegia di Oslo tanggal 26 Mei dan kembali ke Wembley untuk bertemu Belgia tanggal 2 Juni.
Setelah itu, timnas akan berangkat ke Krakow, Polandia, satu dari dua negara tuan rumah Euro 2012. Inggris berada satu grup dengan Perancis, Swedia dan Ukraina. Euro 2012 dimulai 9 Juni.
Inggris telah menang lima kali dari 10 pertandingan melawan Norwegia, dan hanya pernah kalah sekali dalam 20 pertemuan dengan Belgia.