Tautan-tautan Akses

Janda Mendiang Astronaut John Glenn Wafat karena Covid-19 


Annie Glenn menyentuh peti jenazah suaminya, John Glenn, saat disemayamkan di Ohio Statehouse di Columbus, 16 Desember 2016.
Annie Glenn menyentuh peti jenazah suaminya, John Glenn, saat disemayamkan di Ohio Statehouse di Columbus, 16 Desember 2016.

Annie Glenn, janda mendiang senator Amerika dan astronaut perintis John Glenn, meninggal pada Selasa (19/5).

Annie, yang seumur hidup berjuang mengatasi gangguan bicara, tutup usia dalam usia 100 tahun. Dia tinggal di panti wreda di St. Paul, Minnesota.

Dilahirkan di Columbus, Ohio, Annie Glenn ingin menjadi guru sekolah, tetapi terhalang oleh gagap yang kronis. Hambatan bicara itu membuat berbicara di depan umum hampir mustahil bagi Annie.

Sebagai gantinya, dia memilih belajar musik karena dia tahu dia bisa menyanyi tanpa gagap.

“Saya dapat mengingat beberapa pengalaman yang sangat menyakitkan – terutama ejekan,” katanya kepada majalah People pada 1980. “Orang-orang akan mengatakan kepada saya cepat berbicara atau mereka mulai berteriak pada saya karena mereka pikir saya tuli dan bisu.”

Annie Glenn sudah mengenal John Glenn sejak kecil, dan mereka menikah pada 1943.

Ketika suaminya menjadi terkenal secara internasional pada 1962 setelah menjadi orang Amerika pertama yang mengorbit Bumi, Annie Glenn menghindari sorotan media karena kegagapannya.

Melalui terapi wicara intensif, ia akhirnya bisa mengatasi kekurangannya. Pada usia 53, ia merasa cukup percaya diri untuk memberikan pidato di depan umum. Ia mengatakan bahwa ia berlatih selama tiga bulan. [lt/pp]

XS
SM
MD
LG