Tautan-tautan Akses

ISIS Klaim Boko Haram Punya Pemimpin Baru


Foto dari video yang dirilis Boko Haram tahun 2014 menunjukkan Abubakar Shekau (tengah), pemimpin kelompok ekstremis Islam di Nigeria itu. (Foto: Dok)
Foto dari video yang dirilis Boko Haram tahun 2014 menunjukkan Abubakar Shekau (tengah), pemimpin kelompok ekstremis Islam di Nigeria itu. (Foto: Dok)

Analis keamanan mengatakan, kelompok itu kemungkinan berusaha mengubah pendekatannya sementara pasukannya mengalami kekalahan di medan tempur.

Saat ini kemungkinan sedang berlangsung pengalihan kepemimpinan didalam kelompok teroris Afrika Barat, Boko Haram.

Edisi terakhir dari majalah mingguan daring milik Negara Islam (ISIS) mengacu kepada Abu Musab al-Barnawi sebagai gubernur Boko Haram. Ini berarti akhir dari kekuasaan Abubakar Shekau dan pengangkatan al-Barnawi yang tadinya berperan sebagai jurubicara kelompok itu.

Dalam pesan audio yang dirilis setelah penerbitan itu, Shekau mengatakan, dia masih berusaha memainkan peran kepemimpinan dan mengusahakan kelompok itu tetap bersatu.

“Harus dipahami kami tidak terpecah dan kami tidak setuju menimbulkan kekacauan dalam masyarakat. Kami akan hidup sesuai ajaran Quran dan itu wajib. Inilah yang kami perjuangkan,” katanya.

Shekau juga menyebut telah mengirim delapan surat kepada pemimpin ISIS Abu Bakr al-Baghdadi dan mengeluhkan al-Barnawi, tetapi tidak menerima jawaban.

Boko Haram menyatakan setia kepada ISIS pada Maret 2015.

Shekau mengambil alih komando dari kelompok teroris itu pada 2009 setelah kematian pendirinya Muhamad Yusuf. Dia bertanggung jawab atas taktik kekerasan Boko Haram yang acapkali menyasarkan warga sipil.

Seorang analis keamanan Nigeria, Komodor Udara purnawirawan, Ahmad Tijani Baba Gamawa mengatakan, kelompok itu kemungkinan berusaha mengubah pendekatannya sementara pasukannya mengalami kekalahan di medan tempur. Kata Gamawa, karena pemerintah Nigeria secara militer menang, tidak perlu mengajak Boko Haram berunding. [jm]

XS
SM
MD
LG