Sebuah laporan dalam surat kabar Inggris mengatakan badan komunikasi intelijen negara itu menyadap dan menyimpan ratusan ribu foto dari kamera web, atau webcam, dan mengatakan operasi beberapa tahun itu menghasilkan sejumlah sangat besar foto tak berpakaian para pengguna yang tidak mencurigainya.
Surat kabar Guardian mengatakan badan intelijen menyadap obrolan video 1,8 juta pengguna dalam waktu enam bulan pada 2008, dan bahwa program itu masih aktif pada 2012.
Laporan itu mengatakan proyek bernama sandi “Optic Nerve” itu menarget obrolan video seperti yang disediakan oleh Yahoo Messenger.
Laporan Guardian itu didasarkan pada data yang dibocorkan oleh mantan kontraktor Badan Keamanan Nasional Amerika Edward Snowden.
Dalam pernyataan tertulis Kamis (27/2), Yahoo mengatakan laporan itu merupakan “satu tingkat yang sama sekali baru dari pelanggaran kerahasiaan pribadi para pelanggan kami.” Perusahaan yang berbasis di California itu juga mengatakan mereka tidak menyadari penyadapan itu dan tidak akan pernah membiarkannya.
Surat kabar Guardian mengatakan badan intelijen menyadap obrolan video 1,8 juta pengguna dalam waktu enam bulan pada 2008, dan bahwa program itu masih aktif pada 2012.
Laporan itu mengatakan proyek bernama sandi “Optic Nerve” itu menarget obrolan video seperti yang disediakan oleh Yahoo Messenger.
Laporan Guardian itu didasarkan pada data yang dibocorkan oleh mantan kontraktor Badan Keamanan Nasional Amerika Edward Snowden.
Dalam pernyataan tertulis Kamis (27/2), Yahoo mengatakan laporan itu merupakan “satu tingkat yang sama sekali baru dari pelanggaran kerahasiaan pribadi para pelanggan kami.” Perusahaan yang berbasis di California itu juga mengatakan mereka tidak menyadari penyadapan itu dan tidak akan pernah membiarkannya.