India dan Tiongkok telah sepakat untuk melanjutkan latihan militer bersama, sementara dua negara bertetangga itu mengambil langkah-langkah untuk mengurangi ketidakpercayaan dan memperbaiki hubungan.
Menteri Pertahanan India A.K. Antony mengumumkan dimulainya kembali hubungan militer itu hari Selasa, menyusul pembicaraan dengan mitranya dari Tiongkok, Liang Guanglie, di New Delhi.
Setelah dua putaran latihan militer pada tahun 2007 dan 2008, India menangguhkan putaran ketiga menyusul sengketa penolakan Beijing untuk visa bagi seorang jenderal India.
Antony Selasa menyebut diskusi dengan mitranya dari Tiongkok berbuah. Liang mengatakan kepada wartawan kedua negara juga sepakat untuk mengadakan pertukaran pejabat tingkat tinggi dan meningkatkan kerjasama keamanan antara angkatan laut mereka.
Kunjungan Liang ke India, yang pertama oleh seorang menteri pertahanan Tiongkok dalam delapan tahun, juga berfokus pada penyelesaian sengketa perbatasan Himalaya yang sudah lama berlangsung antara kedua negara.
Menteri Pertahanan India A.K. Antony mengumumkan dimulainya kembali hubungan militer itu hari Selasa, menyusul pembicaraan dengan mitranya dari Tiongkok, Liang Guanglie, di New Delhi.
Setelah dua putaran latihan militer pada tahun 2007 dan 2008, India menangguhkan putaran ketiga menyusul sengketa penolakan Beijing untuk visa bagi seorang jenderal India.
Antony Selasa menyebut diskusi dengan mitranya dari Tiongkok berbuah. Liang mengatakan kepada wartawan kedua negara juga sepakat untuk mengadakan pertukaran pejabat tingkat tinggi dan meningkatkan kerjasama keamanan antara angkatan laut mereka.
Kunjungan Liang ke India, yang pertama oleh seorang menteri pertahanan Tiongkok dalam delapan tahun, juga berfokus pada penyelesaian sengketa perbatasan Himalaya yang sudah lama berlangsung antara kedua negara.